My Wonderful Body
Hari ini, kami belajar Science mengenai "My Wonderful Body", saya menampilkan gambar di atas kepada murid saya foto ketika berkunjung ke museum organ tubuh di kota Malang, Jawa Timur. Saya bersyukur bisa memiliki pengalaman langsung benar benar berada di dalam tubuh manusia dan melihat dekat betapa besar dan ajaibnya organ tubuh yang bekerja di dalam tubuh kita.
Tak pernah ada terlintas bahwa hari ini saya akan membagikan pengalaman tersebut ke anak didik saya. Saya memulainya dengan kegiatan apersepsi dengan gambar dari buku seorang anak yang berlari dan saya menanyakan fungsi organ apakah yang bekerja maka di situlah saya mulai mengajarkan organ jantung tepat di sebelah kanan gambar di atas. Kemudian saya melanjutkan dengan gambar kedua seorang anak yang sedang makan dan fungsi organ apakah yang berperan.
Lalu saya mulai menanyakan pertanyaan kritis untuk mengajak anak berpikir seperti apakah sama gerakan jantung orang yang berlari dan duduk, darimana kita tahu perut kita merasa kenyang, dari sinilah mereka belajar menghubungkan kegiatan sehari hari dengan pembelajaran Science.
Ya, benar, tubuh kita terdiri dari berbagai organ yang saling bekerja sama sesuai dengan fungsinya masing masing dan dikontrol melalui otak. Ketika kita menyadari betapa ajaibnya pekerjaan organ di dalam tubuh maka kita melihat kebesaran Tuhan dan pekerjaan tanganNya yang tak terselami oleh akal manusia. Sepatutnya kita bersyukur dengan menjaga kesehatan tubuh kita.
Salam literasi,
(Dahlia L.Silitonga)
Comments